thanks to all... http://selamat Hari Raya Idul Fitri 1431

Jumat, 25 April 2008

Acarane cah KKN

Mahasiswa yang KKN di Padukuhan Ngemplak Caban berjumlah sekitar 23 orang ( kayaknya lho ) , terbagi menjadi 3 kelompok. Kelompok pertama di RT 01 dan 05 RW 07, yang bertempat tinggal di rumah Bapak Ajar Pranyoto dan Sdr Hempri Suyatno. Kelompok kedua di RT 02 dan 06 yang bertempat tinggal di rumah Sdr Sigit Ismiyarto dan Sdr Ade Hugeng. Sedang kelompok ketiga bertempat di RT 03 RW 08 yang tinggal di rumah Bapak Surojo dan Mbah Gito.
Pada awal kedatangan mereka di Padukuhan Ngemplak Caban program mereka adalah ikut membantu, menyukseskan, ikut memenangkan dan memeriahkan Lomba Yogyakarta Green and Clean yang diikuti oleh Padukuhan Ngemplak Caban. Program -program dan kegiatan mereka sangat membantu sekali bagi RW 07 untuk memenangkan YGC.
Program mahasiswa KKN seperti pembuatan Apotek Hidup di RT 06 dan RT 01, program Tamanisasi yang bekerja sama dengan Karang Taruna dan ibu-ibu di RW 07. Mereka ikut mengumpulkan kaleng2 bekas untuk dijadikan pot, kemudian mengumpulkan dan mencari tanaman-tananam untuk di tanam dan diletakkan di pinggir-pinggir jalan di Padukuhan Ngemplak Caban.
Mahasiswa KKN bekerja sama dengan ibu Sigit ( rt 01 ) mengadakan kegiatan senam bersama untuk ibu-ibu dan karang Taruna, dan semua saja boleh ikut seh sebenaranya( klo gak salah lho). Kegiatan yang dilaksanakan setiap hari selasa sore itu tergolong sangat sukses, karena dilihat dari peminat yang mau ikut senam banyak banget.
Kemaren pada hari jumat tgl25 April 2008, mahasiswa mengadakan lomba memasak untuk ibu-ibu di RW 07. Jumlah pesertanya yaitu setiap RT( kayaknya... ), dan juga lomba memindahkan belut ke botol untuk anak2 dan ibu 2 di RW 07. Lomba menangkap belut untuk kategori anak2 sangat meriah....karena anak2 yang mayoritas belum tau cara menangkap belut dengan benar jadi terlihat sangat lucu dan rame. Sampai-sampai mereka berjatuhan karena air di bak untuk menampung belut itu tumpah, yang menyebapkan tanah di sekitar bak jadi licin.
Untuk kategori ibu-ibu juga tak kalah rame, postur tubuh ibu-ibu diu RW 07 yang mayoritas berukuran double XL itu menjadi pusat pandangan ketika mereka desak-desakan menangkap belut di dalam satu bak, yang jelas-jelas bak itu ukurannya jauh sangat-sangat lebih kecil jika dibandingkan dengan postur ibu-ibu. ha.......ha...........ha............sayang gak ada fotonya ya...
Rencananya ntar malam akan diadain pemutaran film oleh Mahasiswa KKN di RW 08, dan besok rencananya di RW 07.
Sukses aja buat KKN nya....diterusin terus kegiatannya, ntar tak bantuin mbujuk dosen pembimbingnya biar dpt nilai bagus...ha...he....



Read More..

Kamis, 24 April 2008

Persiapan Yel-yel


Pengumuman Lomba Yogyakarta Green and Clean akan diadakan pada hari minggu tanggal 27 April 2008, dari panitia Lomba , setai peserta harus mengirimkan 20 orang untuk membuat yel-yel. Dari Padukuhan Ngemplak Caban RW 07 sendiri juga juga sudah membuat yel-yel, dan sudah beberapa kali latihan. RW 07 mengirimkan Karang Taruna sebagai wakilnya, para pemuda dan pemudi sangat bersemangat dan antusias untuk melakukan yel-yel tersebut. Apalagi kami mengusung lagu bertemakan Green and Clean, kami emang sengaja kami memakai alat musik dari kaleng-kaleng bekas, ember cat, galon tempat air, karena memang bisa dimanfaatkan, dan bunyi suaranyapun tidak kalah dengan alat musik yang sebenarnya...he....

Read More..

Hari Pengadilan


Hari Kamis tanggal 24 April 2008 kemaren tim juri telah datang ke Padukuhan Ngemplak Caban RW 07 untuk menilai. Tim datang di RW 07 sekitar jam 14.35 WIB, mereka langsung menuju rumah Ketua RW 07, Bapak Widodo Sunarto. Dengan didampingi oleh Bapak Ketua RW 07 Kemudian tim Juri melanjutkan dengan berjalan kaki melelui depan masjid Al- Hidayah terus ke utara, berhenti sebentar di Apotek Hidup yang ada di sebelah masjid, tim yang berjumlah sekitar 5 orang tersebut kemudian berjalan lagi ke utara, karean pas hari kamis, maka bertepatan dengan kegiatan ibu-ibu menyapu, jadi pada waktu tim datang, suasana Padukuhan Ngemplak Caban RW 07 rame karena adanya ibu-ibu yang menyapu. Tim juri juga sempat membuka tong-tong sampah yang ada di RW 07, bagi kami, Tim Juri mau membuka tong manapun juga terserah, toh kami juga tak perlu kuatir akan adanya kesalahan, karena tong-tong sampah di RW 07 berisikan sampah sesuai dengan tulisannya semua, jadi warga sudah tidak lagi keliru memasukkan sampah ke dalam tong yang bukan untuk tempatnya. Tong plastik juga utuk sdampah plastik, tong kertas juga untuk sampah kertas. Tim Juri juga sempat mempir ke rumah Bpk. Faisal, karena disana kemaren pas melakukan kegiatan pengolahan sampah kering, yaitu daur ulang sampah plastik untuk dijadikan berbagai macam kerajinan. Tim juri juga sempat bertanya , bagaimana cara pembuatannya dan pemasarannya, dan semua itu kemaren dijawab dengan lancar oleh Mbak Dona(istri dari Mz Faisal) dan juga Ibu Harno, yang kebetulan beliau juga ada di sana waktu itu. Di perjalanan dari masjid ke rumah mas Faisal, tim juri kemaren juga bertemu dengan Bapak Latif dan Mas Ngadiono, mereka adalah koordinator dari pengolahan sampah rumah tangga, dari rumah mz Faisal tim tim juri juga banyak bertemu tokoh -tokoh masyarakat seperti Bapak Setiharno, Ibu Sigit, dan ibu-ibu di RW 07 yang sedang melakukan kegiatan rutin mereka yaitu menyapu massal setiap kamis sore dan minggu sore. Tim juri juga sempat melihat Perikanan Karang Taruna RW 07, terus dilanjutkan menuju TPS di RW 07, di TPS tim juri bertemu dengan mas Nanang ( ketua Karang Taruna RW 07 ), dan apapun pertanyaan dari tim juri mengenai sampah dan TPS dijawab semua oleh mas Nanang.Dari TPS tim melanjutkan ke daerah replikasi dari RW 07 yaitu RW 08, di RW 08 tim bertemu dengan tokoh-tokoh di RW 08 seperti, Bapak Paidi, Bapak Sugi dan Bapak Surojo. Perjalanan dilanjutkan ke daerah replikasi berikutnya yaitu Balai Desa Tridadi kemudian pulang. Kedatang tim Juri di RW 07 tergolong sangat singkat karena jam 16.30 tim sudah meninggalkan Padukuhan Ngemplak Caban RW 07.
Semoga saja penilaian tim sesuai dengan keinginan kami bersama, keinginan Warga RW 07, keinginan Padukuhan Ngemplak Caban RW 07 mengikuti Lomba Yogyakarta Green and Clean yaitu menjadi Juara YGC tahun 2008.

Read More..